Media Online Milik Gereja Kemah Injil KINGMI Papua

Selasa, 07 September 2010

Ribuan Pemuda KINGMI ‘Banjiri’ Enarotali

JUBI --- Kegiatan Pekan Rohani, Olahraga dan Seni (Proseni) KINGMI Papua tahun 2010 yang dipusatkan di Enarotali, Kabupaten Paniai, dihadiri ribuan pemuda-pemudi.

“Peserta Proseni II tahun ini berasal dari 72 Klasis di Provinsi Papua Barat dan Papua,” kata Ketua Panitia, Menase M. Pigai, Senin (6/9).

Peserta Proseni mulai berdatangan dari berbagai daerah sejak dua pekan lalu. Disambut hangat panitia dengan tarian khas suku Mee.

“Kami menerima para pemuda dan pemudi peserta Proseni. Kegiatannya cukup ramai. Pembukaannya tadi, dan masih akan berlanjut beberapa hari kedepan,” imbuh Menase.

Sekretaris Panitia Proseni KINGMI Papua, Pely Yogi menjelaskan, Proseni diharapkan menjadi wahana mempererat persaudaraan diantara para pemuda dan pemudi Kingmi se-Tanah Papua. “Proseni dapat memberikan satu makna tersendiri baik generasi muda Papua, karena melalui serangkaian kegiatannya akan mendalami hakikat hidup, memahami apa sumbangsih pemuda-pemudi bagi perkembangan gereja dan masyarakat umumnya. Berusaha menemukan jatidiri dan karakter sebenarnya agar tidak menjadi generasi pasif di tengah perubahan jaman,” tuturnya.

“Melalui kegiatan akbar ini kita memberikan pencerahan kepada generasi muda Papua. Selanjutnya menjadi pekerja ladang Tuhan.”

Dalam seminar, rekoleksi dan renungan, para peserta Proseni diharapkan bisa menyadari dan menggali potensi diri, berusaha mencermati tanda-tanda jaman, peka terhadap realita sosial kemasyarakatan, persoalan kemanusian. Juga kehidupan rohani serta hidup sehat sesuai ajaran Tuhan.

Proseni pertama dilaksanakan tahun lalu di Timika. Diselenggarakan oleh Departemen Pemuda KINGMI Papua. (Markus You)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar